Record Detail
Advanced Search
Text
Strategi Media Relations Annual Event Markplus Conference 2024 Think, Feel, Act: Transform Now!
Untuk tetap relevan dengan kebutuhan pelanggan, sebuah perusahaan harus strategis dalam mempromosikan dan meningkatkan kesadaran serta mendapatkan publisitas produk kepada pelanggan. Salah satu cara yang efektif untuk mencapai hal ini adalah dengan mengadakan acara khusus yang diharapkan dapat menghasilkan publisitas positif yang signifikan. Untuk memperoleh publisitas yang optimal, peran public relations dalam membangun, mengembangkan, dan memelihara hubungan media yang kuat sangatlah penting. Penelitian ini bertujuan untuk memahami secara mendalam strategi media relations MCorp dalam menjaga hubungan yang berkelanjutan dengan media, sehingga dapat memperoleh publisitas positif yang diinginkan untuk acara MarkPlus Conference 2024. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data yang mencakup wawancara semi-terstruktur sebagai data primer, serta data sekunder dari buku, jurnal, data internet, dan laporan perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi MCorp dalam membangun hubungan media masih belum sepenuhnya optimal dan perlu adanya peningkatan, terutama dalam hal media relations dan penguatan tim public relations yang mendukungnya untuk mencapai tujuan yang lebih efektif dan efisien.
Media Relations, Strategi Media Relations, Public Relations, MCorp, MarkPlus Conference 2024
Availability
HPL00006BL | S1.PRDC.113.24 | Hanya Tersedia Softcopy. | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
S1.PRDC.113.24
|
Publisher | LSPR : Jakarta., 2024 |
Collation |
-
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available